Haroan Bolon dan Penutupan PRB
Garama ParRaya
8:53 PM
0
Dahlan Iskan Manortor Bersama 15 Ribu Warga
SIMALUNGUN – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan, hadir di Simalungun disambut 15 ribu masyarakat berpakaian adat Simalungun.
Tiba di Lapangan Hapoltakan, Pematang Raya, Sabtu (29/6) pukul 10.00 WIB dengan Helikopter, Dahlan Iskan dihadiai seperangkan pakaian adat Simalungun berupa hiou selendang, gotong, hiou abit dan pisou suhul gading. Seperangkat alat juga diserahkan kepada rombongan lainnta, Letjen Purn DR TB Silalahi dan Cosmas Batubara.
Rombongan Dahlan Iskan yang didampingi Bupati Simalungun DR JR Saragih SH MM tiba di lokasi juga disambut juga dengan dihar dan tortor sombah. Setelah itu, Dahlan Iskan, TB Silalahi, Cosmas Batubara dan JR Saragih menari bersama Haroan Bolon (Tarian Gotongroyong) bersama 15 ribu warga. Tarian ini memecahkan rekor MURI sebagai tarian dengan jumlah peserta terbanyak di Indonesia.
Dahlan Iskan terlihat menikmati Haroan Bolon berdurasi 15 menit tersebut. Ia nampak mengikuti satu per satu gerakan Haroan Bolon, sehingga mengundang perhatian para peserta. Tidak sedikit orang yang mengabadikan gambar dan video, keikutsertaan Dahlan Iskan dalam menari Haroan Bolon. Sebelumnya, Dahlan Iskan juga ikut bersama ibu-ibu PKK dan Darma Wanita Koor Himne Kabupaten Simalungun berjudul Habonaron Do Bona.
Ketua Panitia Gideon Purba mengatakan, kehadiran Menteri BUMN Dahlan Iskan ke Simalungun dalam rangka penutupan Pesta Rondang Bintang dan Haroan Bolon, sekaligus penyerahan bantuan 17 unit mobil Damri.
Kata dia, Haroan Bolon adalah gotong royong merupakan filosofi masyarakat Simalungun hal ini dilakukan untuk menumbuhkembangkan kembali rasa bergotongroyong dilandasi dengan tanggung jawab.
“Semalam kita bersama seluruh masyarakat Simalungun telah melakukan gotong royong serentak. Sekaligus tanggal 28 Juni ditetapkan sebagai hari Haroan Bolon Kabupaten Simalungun dengan surat keputusan Bupati Simalungun DR JR Saragih,” ujar Gideon.
Masih kata Sekda Simalungun itu, Haroan Bolon saat ini diikuti 15 ribu masyarakat dari 31 kecamatan itu, juga memecahkan rekor di Museum Rekor Dunia Indonesia. Oleh MURI juga akan diserahkan piagam penghargaan kepada Bupati Simalungun DR JR Saragih, Pelaksana Haroan Bolon, Menteri BUMN dan TB Silalahi.
Pada kesempatan itu, kata Gideon, Menteri BUMN akan menyerahkan secara simbolis Bus Damri kepada Pemkab Simalungun, pemberian Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) kepada warga miskin, pemberian beasiswa kepada pelajar SD, SMP, SMA sederajat di Simalungun oleh PTPN III sebesar Rp300 juta dan PTPN IV sebesar Rp1,2 miliar.
“Secara langsung, panitia juga mengadakan lucky draw berhadia 10 unit sepedamotor dan hadiah lainnya,” ujar Gideon, sembari mengatakan kegiatan dengan bersumber dari swadaya masyarakat.
Bupati Simalungun DR JR Saragih SH MM, mengucapkan terima kasih kepada Menteri BUMN Dahlan Iskan yang memberikan bantuan moril dan materil berupa 17 unit Bus Damri kepada Pemkab Simalungun.
bus itu akan digunakan untuk transportasi warga di daerah yang tidak pernah tersentuh transportasi. Hal ini telah lama didambakan masyarakat Kabupaten Simalungun.
“Tiga tahun saya di sini, ada masyarakat yang mengatakan kapan Pak Bupati lewat transportasi dari sini. Perlu disampaikan, bahwa Simalungun adalah kabupaten yang unik sekali. Simalungun ini terdiri dari 1,2 juta jiwa penduduk.
Namun seluruh suku dan agama ada di sini. Uniknya, di Simalungun anak SD pun sudah ada kos. Itu karena jahunya tempat tinggal dengan sekolah. Membutuhkan jalan kaki hampir 6 jam karena tidak ada kendaraan,” papar JR Saragih.
“Inilah terjadi di Kabupaten Simalungun. Sehingga, ketika saya menjadi Bupati Simalungun, banyak jalan yang sudah kami buka, sehingga memudahkan menghubungkan antara desa dan kecamatan, baik ke ibu kota.
Tentunya ini adalah harapan kami agar Menteri BUMN melucurkan Damri pada hari ini. Masyarakat Simalungun mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya,” ucapnya.
Hadir dalam kegiatan itu, keturunan raja-raja namarpitu se-Kabupaten Simalungun, tokoh agama, pimpinan gereja, pimpinan pondok pesantren, dirut PTPN III, Dirut PTPN IV, Direktur Damri dan Pimpinan Perbankan di Simalungun. (osi)
sumber : metro siantar
No comments